You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 120 Peserta Ikuti Sosialisais Pengelolaan Sampah di Tingkat RW
....
photo Nurito - Beritajakarta.id

120 Peserta Ikut Sosialisasi Pengelolaan Sampah Tingkat RW

Sebanyak 120 peserta mengikuti sosialisasi pengelolaan sampah di tingkat RW, Kamis (16/3). Kegiatan yang digelar di kantor Suku Dinas Lingkungan Hidup (LH) Kota Jakarta Selatan ini dibuka Asisten Perekonomian dan Pembangunan Jakarta Selatan, Muklisin.

Program pilah sampah sudah berjalan dengan lancar sejak 2020

Sub Koordinator Pengembangan Peran Serta Masyarakat Bidang Peran Serta Masyarakat Dinas Lingkungan Hidup DKI Jakarta, Susi Andrian mengatakan, kegiatan ini digelar sebagai tindak lanjut dari Pergub 77/2020 tentang pengelolaan sampah lingkup warga, dengan menghadirkan narasumber Dewi Laksmi dari RW 02 Guntur Kecamatan Setiabudi. Kemudian, Wilma Kristanti dari Lab Tanya.

"Kegiatan ini bertujuan mengingatkan kembali tugas pokok dan fungsi camat serta lurah dalam melakukan pengawasan terhadap jalannya Badan Pengelola Sampah (BPS) RW," kata Susi.

Nyook Ramein Atraksi Destinasi Desa Wisata di Kedung Gede Besok

Sementara, Kasudin LH Jakarta Selatan, Mohamad Amin menanbahkan, sosialisasi seperti ini perlu dilakukan agar program pengurangan sampah dari hulu berjalan dengan lancar. Pihaknya sengaja menggandeng pihak kelurahan dan kecamatan agar hasil sosialisasi ini dapat diteruskan ke RT/RW. Karena mereka yang paling dekat dengan lingkungan.

"Kita koordinasikan ke kelurahan dan kecamatan untuk sosialisasi Pergub 77/2020  soal BPS RW. Program pilah sampah sudah berjalan dengan lancar sejak 2020," kata Amin.

Menurutnya, program pilah sampah ini harus ditingkatkan lagi. Karena untuk merubah perilaku masyarakat butuh waktu dan keseriusan. Khususnya dalam melakukan sosialisasi.

Disebutkan, saat ini jumlah bank sampah yang ada di Jakarta Selatan mencapai 839 lokasi. Kemudian, volume sampah setiap harinya kurang lebih 1.600 ton.

 

"Diharapkan volume sampah yang dibuang ke TPST Bantar Gebang, Bekasi, Jawa Barat ini semakin berkurang," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1458 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1267 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1065 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye998 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati